Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) pada hakikatnya merupakan salah satu kegiatan wajib yang mesti dilakukan suatu institusi/perguruan tinggi yang sudah atau baru mulai menerapkan (melaksanakan) Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI).

Tujuan dari pelaksanaan Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) adalah untuk meninjau hasil implementasi Sistem Manajemen Mutu dalam kurun waktu tertentu dihadapan Top Manajemen. Hasil dari implementasi SMM tersebut berupa:

  1. Tinjauan Input terdiri dari: kinerja proses & kesesuaian produk (sasaran mutu), Hasil Audit Mutu Internal & Eksternal, Penanganan Keluhan Pelanggan, Umpan Balik stakeholder, Perubahan Sistem Manajemen Mutu, Pengendalian Tindakan Perbaikan & Pencegahan, Saran – saran perbaikan, tindak lanjut hasil manajemen lalu).

  2. Tinjauan Output:
    –    Perbaikan efektifitas Sistem Manajemen Mutu
    –    Perbaikan pada produk yang berkaitan dengan Persyaratan stakeholder, dikaitkan dengan Sumber Daya Manusia yang dibutuhkan.

Pada dasarnya RTM merupakan langkah lanjut dari AMI dalam merumuskan prioritas improvment yang akan dipilih. Pertimbangan atas setiap pilihan di bahas dalam RTM dengan memperhatikan setiap aspek yang relevan dari setiap unit yang bersangkutan, sehingga disepakati mana langkah-langkah improvement yang akan diambil.